Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
     


Informasi Pribadi

Tempat Lahir
Bekasi
Tanggal Lahir
17/04/1965
Alamat Rumah
Jl. Jaya Mandala VII No.2, RT.010/RW.002, Menteng Dalam. Tebet. Jakarta Selatan. DKI Jakarta
No Telp
081 2111 7465 atau 021 8319004

Informasi Jabatan

Partai
Partai Persatuan Pembangunan
Dapil
Komisi

Latar Belakang

Wardatul Asriah terpilih kembali menjadi Anggota DPR-RI periode 2014-2019 dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mewakili Dapil Jawa Barat VII setelah memperoleh 77,175 suara. Lebih dikenal oleh pendukungnya dengan sapaan Mbak Indah, ia adalah politisi wanita senior di PPP. Mbak Indah adalah istri dari mantan Menteri Agama dan mantan Ketua Umum PPP, Suryadharma Ali.

Mbak Indah adalah pengusaha dan menjabat sebagai Direktur dari PT. Berlian Indah Abadi (salon) dan Rumah Makan Gazebo Bekasi. Di periode 2009-2014 Mbak Indah duduk di Komisi VII yang membidangi energi sumber daya mineral, lingkungan hidup dan riset dan teknologi. Di masa bakti 2014-2019 Mbak Indah bertugas di Komisi V yang membidangi perhubungan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, pembangunan pedesaan dan kawasan tertinggal.

Mbak Indah pernah diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus tindak pidana korupsi penyelenggaraan haji di Kementerian Agama dengan tersangka mantan Menteri Agama Suryadharma Ali. (http://nasional.kompas.com/read/2014/09/08/20060481/KPK.Cegah.Istri.Suryadharma.Ali.ke.luar.Negeri).

Pendidikan

S1, Pendidikan Agama, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syarief Hidayatullah, Jakarta (1989)

Perjalanan Politik

Wardatul Asriah merupakan politisi wanita dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan yang saat ini menjadi anggota DPR RI masa bakti 2009-2014. Sebelumnya, Mbak Indah, begitu ia biasa disapa, menduduki Komisi VII DPRD Kabupaten Bekasi yang mengurusi bidang ESDM, Riset, Teknologi, dan Lingkungan Hidup

Karir politik Wardatul Asriah telah dimulai sejak di bangku kuliah dengan menjadi anggota aktif PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) yang berafiliasi ke NU (Nahdatul Ulama). Tak lama setelah itu, ia bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan dan menjadi salah seorang pengurus puncak di WPP (Wanita Persatuan Pembangunan). Posisi ini membuka jalan Wardatul untuk maju ke pemilu legislatif Kabupaten Bekasi tahun 2004 dimana ia memenangkan 53.782 suara

Wardatul mengatakan bahwa pilihannya untuk berkarir di dunia politik sesuai dengan ajaran Islam yang membuka peluang lebar-lebar bagi perempuan untuk meniti karir sesuai keinginannya, dengan catatan tidak melalaikan hak dan kewajibannya sebagai seorang perempuan, ibu, dan istri. Dalam beberapa kesempatan, ia mengaku gembira dengan perkembangan politik Indonesia, khususnya di PPP, karena partisipasi perempuan dalam dunia politik semakin meningkat dari waktu ke waktu. Melihat fenomena ini, Wardatul merasa optimis jika partainya suatu saat akan memiliki banyak figur seperti Hj. Aisyah Aminy, seorang politisi senior PPP yang dikenal vokal dan bertahan cukup lama di DPR RI.

Keterlibatan istri Suryadharma Ali ini dalam dunia politik cukup menarik perhatian beberapa pihak misalnya direktur Cetro (Centre for Electoral Reform) dan pengamat politik Universitas Muhammadiyah Jakarta, Sumarno. Hadar Navis Gumay selaku direktur Cetro mengatakan bahwa keterlibatan Wardatul dalam perpolitikan memperpanjang daftar nama politisi yang membangun keluarga politik, baik di internal partai maupun parlemen Senayan. Hal ini menunjukkan bahwa atmosfer Politik Dinasti semakin kental di Indonesia. Sejalan dengan Hadar Navis Gumay, Sumarno menilai masuknya Wardatul ke kepengurusan harian DPP PPP adalah untuk memperkuat posisi sang suami di internal partai. Namun, Sumarno menggarisbawahi bahwa selama Wardatul memiliki kemampuan yang mumpuni, hal ini tidak menjadi masalah.

Visi & Misi

belum ada

Program Kerja

belum ada

Informasi Pribadi

Tempat Lahir
Bekasi
Tanggal Lahir
17/04/1965
Alamat Rumah
Jl. Jaya Mandala VII No.2, RT.010/RW.002, Menteng Dalam. Tebet. Jakarta Selatan. DKI Jakarta
No Telp
081 2111 7465 atau 021 8319004

Informasi Jabatan

Partai
Partai Persatuan Pembangunan
Dapil
Komisi