Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(Antara) Ketua DPR apresiasi pembentukan Satgas Antikorupsi

12/12/2018



Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPR RI Setya Novanto mengapresiasi Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Korupsi yang telah disepakati oleh Kejaksaan Agung, Polri dan KPK.

"DPR RI memberikan apresiasi atas dibentuknya Satgas Pemberantasan Korupsi oleh ketiga institusi penegak hukum itu," kata Novanto di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa. 

Novanto berharap melalui Satgas Pemberantasan Korupsi itu, ketiga lembaga penegak hukum itu bisa berkoordinasi dalam memberantas korupsi.

"Diharapkan agar ketiga lembaga ini dapat berjalan dengan harmonis, agar tidak ada lagi perselisihan antara KPK dan Polri, dan juga dapat terus bekerjasama dalam memberantas korupsi," katanya.

Jaksa Agung, Kapolri dan Pimpinan KPK sepakat membentuk Satuan Tugas Pemberantas Korupsi.

Kapuspenkum Kejaksaan Agung Tony Spontana menyebutkan, untuk tahap awal, Satgas akan ditindaklanjuti dengan pembahasan secara teknis pada pertemuan berikutnya.