Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(DetikNews) Investor Takut Bangun Pabrik di Luar Jawa

12/12/2018



Jakarta -Membangun pabrik di luar Pulau Jawa masih menjadi pilihan terakhir yang akan diambil seorang investor saat berinvestasi di Indonesia.

Menurut Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Bambang Brodjo Negoro, para investor takut mengembangkan bisnis apa lagi mendirikan pabrik di Luar Pulau Jawa karena ketersediaan listriknya masih terbatas.

"Saya teringat pada diskusi saya dengan seorang investor. Perhatian mereka tidak hanya fokus pada ketersediaan energi tetapi juga keandalan listrik," kata dia dalam sebuah sesi diskusi pada acara The 4th Indonesia International Geothermal Convention and Exhibition (IIGCE) 2016, di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (10/8/2016).

Ketakutan para investor muncul manakala membangun pabrik di lokasi yang listriknya masih 'byar-pet', maka kinerja mesin-mesin di pabriknya tidak akan maksimal.

"Kadang-kadang listrik tersedia, kadang ketersediaannya turun (byar-pet). Itu bisa mengganggu kinerja mesin dan itu bisa menimbulkan biaya tambahan untuk perusahaan sehingga itu nggak bagus untuk pendapatan perusahaan dan prospeknya juga tidak bagus," tegas dia.