Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(DetikNews) Ketua F-NasDem: Rio Capella akan Dipecat Jika Terbukti Bersalah di KPK

12/12/2018



Jakarta - Sekjen Partai NasDem Patrice Rio Capella telah diperiksa oleh penyidik KPK yang menangani kasus suap hakim PTUN Medan. Ketua Fraksi NasDem di DPR, Victor Laiskodat menegaskan, bila Rio bersalah, partai tidak segan memecatnya.

"Dari Fraksi Nasdem tidak masalah (Rio diperiksa KPK). Kami mendorong Rio untuk datang, langsung hadir ke KPK. Menurut saya, itu hal yang baik. Siapapun datang itu baik," kata Viktor di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (1/10/2015). 

Rio diperiksa KPK pada Kamis (24/9) namun mengunci rapat mulutnya soal keterlibatannya di kasus ini. Menurut Victor, jika Rio terbukti bersalah dalam kasus tersebut, maka partai akan memecatnya. 

"Kalaupun di kemudian hari terbukti, akan kami sanksi tegas pemecatan. Tapi kalau tidak, akan kami beri perlindungan," ucapnya. 

"Tentunya kami menghormati semua, bahwa partai ini tidak ada urusan. Satu, dua bermain silakan dibereskan dengan alam," sambung Victor. 

KPK saat ini tengah mendalami adanya pertemuan Gubernur Gatot, Wagub Tengku Erry, OC Kaligis, dan beberapa petinggi NasDem yang diduga ada pembahasan soal 'pengamanan' kasus Bansos. Soal ini, Victor enggan berkomentar. 

"Tanya Rio saja, saya tidak tahu dengan bertemu itu. Tapi kan itu bertemu-bertemu saja, yang tidak boleh itu bertemu mencuri uang," jawab Ketua DPP NasDem ini. 

Diberitakan sebelumnya, pimpinan KPK akan segera meminta laporan ke penyidik soal hasil pemeriksaan terhadap Rio Capella. Nantinya, pemeriksaan Rio Capella itu yang akan dikonfirmasi lagi dengan memanggil beberapa pihak, termasuk orang-orang dekat Rio.

"Tentu nanti akan dievaluasi hasil perkembangan dari permintaan keterangan terhadap orang-orang yang telah memberikan keterangan (termasuk Rio Capella). Di situ tentu akan dievaluasi mana lagi yang barangkali keterangannya dari pihak lain yang diperlukan. Kita berharap sebetulnya semua pihak memberikan keterangan yang sesungguhnya apa yang terjadi, apa yang memang dialami, apa yang didengar sehingga proses itu bisa cepat, terbuka," kata Wakil Ketua KPK, Zulkarnain di kantornya, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (1/10/2015).