Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(GalamediaNews) Ini Dia Penyebab Pilkada Serentak 2015 Rendah Partisipasi Pemilih

12/12/2018



Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Jimly Asshiddiqie mengakui rendahnya partisipasi pemilih dalam Pilkada serentak 2015. Salah satu penyebabnya adalah tidak semaraknya pegelaran pilkada.

"Ini (tidak semarak) salah satu penyebab karena itu nanti kita evaluasi bagaimana menyikapinya," kata Jimly saat Muktamar VI Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) di Mataram Nusa Tenggara Barat, Minggu (13/12/2015).

Berkaca pemilu sebelumnya, lanjut Jimly, pada pemilihan presiden dan pemilihan legislatif, termasuk pemilihan gubernur dan bupati, diakuinya riuh partai saling beradu gengsi menggaungkan calon andalannya sehingga terlihat semrawut.

"Kayaknya perlu juga ini yang agak hura-hura dalam pemilukada, dimana pemilu sebagai pesta demokrasi, memang untuk pendidikan politik perlu. Cuma jangan berlebihan," katanya.

Meski demikian ia mengapresiasi pelaksanaan pilkada serentak 9
Desember 2015 dapat terlaksana dengan baik. Dari 269 daerah yang melaksanakan, sebanyak 264 daerah terlaksana dengan sukses jujur dan adil. 

Sedangkan lima daerah lainnya terpaksa harus ditunda karena keputusan sengketa dari pengadilan yang terlambat.

"Dari 264 alhamdulillah, merata itu terselenggara dengan baik kecuali ada laporan laporan di daerah tertentu, misalnya masih ada money politic. Misalnya masih ada penyelenggara pemilu yang tidak profesional, itu kita akan lihat nanti laporannya," ucapnya.

Dia juga menyebutkan sejauh ini telah menerima sejumlah laporan terkait dengan pelanggaran perhelatan perdana pilkada serentak. Laporan-laporan itu rencananya akan ditinjau kembali kemudian akan diputuskan penyelesaiannya melalui persidangan usai tahapan pilkada.

"Sampai saat ini memang sudah ada laporannya. Banyak, nanti kita akan sidang sesudah pemilu," katanya.