Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

Kementerian Kehutanan & Lingkungan Hidup - Rapat Kerja Komisi 4 dan Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup

12/12/2018



Pada 2 Februari 2015 Komisi 4 mengadakan Rapat Kerja dengan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Menlinghut), Siti Nurbaya, terkait anggaran yang diajukan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam RAPBN-P.

Pada tanggal 19 Januari 2015 Pemerintah yang diwakili oleh Menteri Keuangan menyerahkan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Negara Perubahan (RAPBN-P) ke DPR-RI. RAPBN-P tersebut merubah APBN 2015 yang disahkan oleh mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 14 Oktober 2014 melalui Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2014 Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara.  Dalam rangka pembahasan usulan RAPBN-P untuk mendapat bahan pertimbangan DPR menerima audiensi dari banyak instansi dan kementerian, termasuk Kemenlinghut.

Rapat Kerja dipimpin oleh Ketua Komisi 4 Edhy Prabowo dan dihadiri oleh 26 dari 50 anggota Komisi 4.

Pemantauan Rapat

Ini respon dari Fraksi-Fraksi terhadap pemaparan dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya:

Fraksi PDI Perjuangan: Oleh Honing Sanny dari NTT 1. Honing mnta laporan perkembangan terakhir dari pengawasan eksploitasi biothermal di Indonesia.  

Fraksi Golkar: Oleh Anthon Sihombing dari Sumut 3.  Anthon menilai angka deforestasi di Indonesia masih terlalu tinggi (840,000 Ha) bahkan tertinggi di dunia. Menurut Anthon masih banyak kasus-kasus dimana masyarakat yang dimodali oleh pengusaha untuk menguasai hutan dan ditanami kelapa sawit.  

Fraksi Demokrat: Oleh Herman Khaeron dari Jabar 8. Herman minta klarifikasi dari Menlinghut mengenai komitmen dan kesiapan pemerintah terhadap perubahan iklim karena ini masuk komitmen internasional. Herman menilai program rehabilitasi dan perlindungan hutan tidak optimal karena lebih banyak hutan yang dimanfaatkan daripada di rehabilitasi.

Untuk membaca rangkaian livetweet Rapat Kerja dengan Kemenlinghut kunjungi http://bit.ly/menkehutanankom4.

 

wikidpr/fr