Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Berita Terkait

Kategori Berita

(MetroTVNews.com) Minim Penyerapan, Jokowi Minta BPJS Dialokasikan ke Perumahan Buruh

12/12/2018



Metrotvnews.com, Jakarta: Presiden Joko Widodo ingin memaksimalkan Dana Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan untuk membangun perumahan buruh. Sebab, baru lima persen dari Rp 180 triliun dana yang disimpan BPJS dialokasikan demi kesejahteraan buruh.
 
"Ini perubahan yang segera kita lakukan, nantinya uang Rp 180 triliun itu bisa dipakai 40-50 persen untuk perumahan murah," katanya usai membuka Kongres VII Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) di Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur, Senin (4/5/2015).
 
Jokowi menyayangkan, dana yang sangat besar itu hanya digunakan lima persen. Padahal, di negara lain dana sosial dapat digunakan lebih dari 50 persen. Jika dana itu diinvestasikan untuk pembangunan infrastruktur, maka akan memberikan keuntungan bagi negara dan rakyat.
 
"Terus sisanya didiamkan gitu? Ini yang nanti kita bicarakan dengan pimpinan buruh, skema paling baik seperti apa sehingga uang itu jadi dana produktif," jelasnya.
 
Kendati demikian, Jokowi mengaku masih perlu kajian dan kalkulasi yang matang untuk menggunakan dana itu.
 
"Tapi memang penggunaan uang-uang seperti itu harus diawasi, harus dikontrol, jangan sampai ada yang (korupsi) seperti dulu-dulu," pungkas dia. 
FZN