Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan

Rencana Kerja Dan Isu -Isu Aktual Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat - Komisi 1 RDP Dengan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat

Tanggal Rapat: 2 Dec 2019, Ditulis Tanggal: 28 Feb 2020,
Komisi/AKD: Komisi 1 , Mitra Kerja: KPI Pusat→Ketua Komisi penyiaran Indonesia (KPI)

Pada 2 Desember 2019, Komisi 1 mengadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat mengenai rencana kerja KPI beserta isu-isu aktual. Rapat dipimpin dan dibuka oleh Teuku Riefky dari Fraksi Demokrat dapil Aceh 1 pada pukul 10.30 WIB dan dinyatakan terbuka untuk umum.

Pemaparan Mitra

Berikut merupakan pemaparan mitra:

KPI Pusat → Ketua Komisi penyiaran Indonesia (KPI)
  1. Program kegiatan KPI di Kominfo : Program dukungan manajemen dan pelaksanaan tugas teknis lainnya Kementerian Komunikasi dan Informasi; Dukungan manajemen dan dukungan teknis lainnya KPI Pusat.
  2. Visi (Renstra) KPI Tahun 2020 - 2024 : Menjadi institusi yang kredibel dalam menjamin kualitas penyiaran yang layak dan benar sesuai dengan hak asasi manusia “.
  3. Jumlah Pagu dan Realisasi anggaran KPI Pusat Tahun 2016 – 2019 : 2016 = 91,42 %; 2017 = 97,19 %; 2018 = 98,45 %; 2019 = 84,92 %.
  4. Pagu anggaran KPI Pusat tahun 2020 per jenis belanja, terdiri dari : Belanja Pegawai = Rp. 8.044.129.000; Belanja Barang = Rp. 46.546.625.000; Belanja Modal = Rp.475.000.000; Total = Rp. 55.065.754.000.
  5. Program dan kegiatan KPI tahun 2020 : Program Pemantauan Langsung Siaran TV dan Radio Rp. 13.560.789.000; Program Riset Indeks Kualitas Program Siaran Televisi Rp.5.511.181.000; Program Pembinaan Dan Penataan Kelembagaan KPI Rp.6.347.558.000; Program Rekomendasi Kelayakan Lembaga Penyiaran Rp.1.043.166.000; Program Layanan Administrasi Dan Layanan Internal Sekretariat KPI Rp.3.870.466.000.
  6. Pagu anggaran Tahun 2019 sebesar Rp.54.134.130.000 dan Realisasi belanja sampai dengan 20 Nopember 2019 sebesar Rp.45.972.651.389 atau 84,92%. Program layanan sarana dan prasarana internal sebesar Rp.395.000.000. Program layanan perkantoran sebesar Rp.24.337.594.000.
  7. Isu - isu aktual : Revisi UU Penyiaran, Pengawasan penyiaran Pilkada Tahun 2020, Survey rating, Pengawasan penyiaran digital, Penguatan KPID.

Pemantauan Rapat

Berikut merupakan respon anggota terhadap pemaparan mitra:

Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan