Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan

Pembahasan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) dan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Tahun Anggaran 2017 — Komisi 10 DPR-RI Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI

Tanggal Rapat: 16 Jun 2016, Ditulis Tanggal: 22 Apr 2021,
Komisi/AKD: Komisi 10 , Mitra Kerja: Kepala Perpustakaan Nasional RI

Pada 16 Juni 2016, Komisi 10 DPR-RI mengadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI mengenai Pembahasan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) dan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Tahun Anggaran 2017. RDP ini dibuka dan dipimpin oleh Sutan Adil Hendra dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dapil Jambi pada pukul 16.00 WIB. (ilustrasi: ulastopik.com)

Pemaparan Mitra

Berikut merupakan pemaparan mitra:

Kepala Perpustakaan Nasional RI
  • Landasan dalam menyusun RKP dan RKA adalah pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang berbunyi memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Lalu, terdapat Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1990 tentang Serah Simpan Karya Cetak dan Karya Rekam (SSKCKR) dan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan. Itu semua merupakan perwujudan dari revolusi mental.
  • Diperlukan strategi untuk meningkatkan minat baca. 
  • Target pencapaian dituangkan dalam range kategori sebagai berikut:
    • 0-25: Sangat rendah
    • 25,1-50: Rendah
    • 50,1-75: Sedang
    • 75,1-100 : Tinggi
  • Asset Perpusnas
    • Perpustakaan: 149.132
    • Pustakawan: 3.000
    • Koleksi: 20.941.267
    • Pemustaka: 20.011.205.
  • Terdapat urgensi yang menyebutkan bahwa hanya 8% penduduk yang mengakses perpustakaan , satu pustakawan harus mengurus 50 perpustakaan.
  • Perlu dilakukan transformasi buku ke digital.
  • Perpusnas RI mengusulkan adanya e-Perpusnas yang dapat diakses di android. 
  • Program digitalisasi perpustakaan dapat mengatur didalamnya masa keanggotaan, jumlah buku yang dipinjam, waktu peminjaman, jumlah yang dipinjamkan, dan lain-lain. Dengan adanya hal ini, diharapkan akan ada penghematan yang signifikan.
  • Kepala Perpusnas RI telah membuat pengajuan untuk 1 perpustakaan dilayani 1 pustakawan. Total anggaran sekitar Rp3 Triliun untuk 10 tahun kedepan.

Pemantauan Rapat

Berikut merupakan respon anggota terhadap pemaparan mitra:

Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan