Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan

Kesejahteraan Pegawai Tidak Tetap di Maskapai — Komisi 9 DPR-RI Audiensi dengan Ikatan Pilot Indonesia (IPI)

Tanggal Rapat: 25 Apr 2017, Ditulis Tanggal: 8 Dec 2020,
Komisi/AKD: Komisi 9 , Mitra Kerja: Ikatan Pilot Indonesia

Pada 25 April 2017, Komisi 9 DPR-RI mengadakan Audiensi dengan Ikatan Pilot Indonesia (IPI) mengenai Kesejahteraan Pegawai Tidak Tetap di Maskapai. Audiensi ini dibuka dan dipimpin oleh Dede Yusuf dari Fraksi Partai Demokrat dapil Jawa Barat 2 pada pukul 10:38 WIB dan dinyatakan terbuka untuk umum. (Ilustrasi: infopenerbangan.com)

Pemaparan Mitra

Berikut merupakan pemaparan mitra:

Ikatan Pilot Indonesia

Ikatan Pilot Indonesia (IPI)

  • Dari beberapa penelitian empire, problem psikis dan stress yang dialami pilot merupakan faktor yang sangat signifikan. Kondisi stress dan problem psikis pilot dipengaruhi banyak faktor, salah satunya lingkungan kerja.
  • Di penerbangan domestik, lebih banyak penerbangan 737.
  • Profesi pilot adalah sangat berkaitan dengan mental dan respon cepat terutama pilot pesawat-pesawat jet.
  • Banyak aturan-aturan yang tidak dipatuhi oleh perusahaan berkaitan dengan aturan yang dikeluarkan oleh Departemen Perhubungan.
  • Menjadi pilot di Indonesia jujur saja tidak enak. Pilot lokal di luar negeri akan menjadi pegawai tetap.
  • Kalau di Garuda, jika sudah menjadi pegawai tetap setiap tahun naik terus gajinya.
  • IPI tidak ingin mencari siapa yang salah. IPI di sini hanya menyampaikan apa yang terjadi bahwa ada penyumbatan dan ketidakpatuhan secara sengaja, sampai saat ini saja tidak ada tindakan.
  • Pilot-pilot dari Lion Air mengadukan permasalahan mereka.
  • Untuk asuransi kesehatan karena IPI sudah melakukan demo, maka baru tahun lalu diberlakukan. BPJS yang didapat pilot dari UMR, bukan gaji. Untuk tunjangan pensiun sampai sekarang belum ada.
  • Pilot Garuda tidak mendapatkan PKWT, hanya beberapa persen saja. Di Garuda ada tunjangan tengah tahun, ada bonus, dan tunjangan hari raya. Kalau di luar Garuda, yang diterima hanya tunjangan hari raya.
  • Dari perusahaan, tidak semua ikut asosiasi penerbangan.
  • INAKA pada umumnya mengelola struktur manajemen dan pengembangan industri. Saat ini, INAKA misinya adalah menaikkan reputasi penerbangan Indonesia dari segi keamanan, kenyamanan, dan lain-lain.
  • Ini bukan isu mikro, tapi isu makro.
  • Saat ini yang sudah lulus sekolah pilot dan belum bekerja menjadi pilot ada 1.050 orang.
  • Pilot-pilot di IPI pun dulu sebelum menjadi pilot, menjadi copilot dulu dan melewati fase-fase itu.
  • Kondisi kenyataan yang ada, pilot disodori kontrak. Kalau tidak tandatangan kontrak, maka tidak akan terbang. Kalau tidak terbang, tidak akan dibayar.
  • Banyak pilot yang terancam penalti.
  • Di Lion Air juga sedang ada sidang untuk pilot yang kena penalti.
  • IPI sudah melakukan tatap muka pada tahun lalu di Komisi 5. IPI memperkenalkan diri, memaparkan visi misi, dan lain-lain.
  • IPI sudah mempersiapkan makalah tentang kontrak kerja dan akan diberikan jika Ibu/Bapak Anggota Komisi 9 berkenan.
  • Pilot tidak membicarakan nominal dan income, tapi berbicara masalah makro yaitu ketidakpastian kerja. Pilot tidak tenang atas ketidakpastian kerja dan mentalnya terganggu. Pilot harus bergelut dari cuaca, kecepatan, dan lain-lain dengan ketidakpastian kerja yang merupakan beban yang sangat besar. Sudah ada kejadian bahwa ketidakpastian kerja itu bisa menimbulkan intimidasi. Salah satu rekan IPI pernah mendapatkan tekanan dari atasannya sehingga ia tidak terbang dengan benar. Ada penumpang yang protes menanyakan alasan tidak terbang dengan benar, kemudian rekan IPI hanya menjawab dengan mempertanyakan alasan ia harus menerbangkan sesuai SOP sedangkan bulan depan ia sudah tidak digaji. Hal ini cukup membahayakan. Bedanya pilot dengan supir, kalau ada supir ugal-ugalan, penumpang bisa mencolek dan minta turun, kalau pilot tidak bisa. Pesawat saja ada anti peluru. Maka dari itu, kepastian job security menjadi penting dan tidak bisa dilakukan jika mental pilot terganggu.
  • IPI ingin semuanya ada standarisasi yang mana ada di bawah UU Ketenagakerjaan.
  • IPI sangat mengapresiasi bahwa nanti ada pertemuan lintas Komisi antara Komisi 5 dan Komisi 9.
  • Beberapa tahun lalu di Citilink baru ada pegawai tetap. Di Lion Air semua tenaga kerjanya kontrak.
  • IPI berterima kasih karena sudah diterima di Komisi 9 dan ingin menekankan hal yang diadukan di sini adalah menyangkut keselamatan kerja.

Pemantauan Rapat

Berikut merupakan respon anggota terhadap pemaparan mitra:

Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan