Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan

Target Prioritas Sumber Daya Alam (SDA) 2020 – Komisi 5 Raker dengan Menteri PUPR

Tanggal Rapat: 28 Aug 2019, Ditulis Tanggal: 13 Sep 2019,
Komisi/AKD: Komisi 5 , Mitra Kerja: Menteri PUPR

Pada tanggal 28 Agustus 2019, Komisi 5 DPR-RI mengadakan Rapat Kerja dengan Menteri PUPR untuk membahas Target Prioritas SDA.

Rapat dibuka dan dipimpin oleh Fary Djemy Francis dari Fraksi Gerindra dapil Nusa Tengga Timur 2 pada pukul 10:46 WIB. Dinyatakan terbuka untuk umum.

Pemaparan Mitra

Berikut merupakan pemaparan mitra:

Menteri PUPR
  • Pagu anggaran Kementerian PUPR untuk tahun 2020 sebesar Rp 43,97 Triliun dan yang menjadi target prioritas tahun 2020 untuk bidang sumber daya air, seperti:
    • Bendungan dan embung dengan anggaran sebesar Rp 18,52 Triliun
    • Irigasi dan rawa dengan anggaran sebesar Rp 8,32 Triliun
    • Operasi dan pemeliharaan dengan anggaran sebesar Rp 4,46 Triliun
    • Air tanah dan air baku Rp 2,60 Triliun
    • Pengendalian lumpur Sidoarjo dengan anggaran sebesar Rp 0,28 Triliun
    • Pengendali daya rusak dengan anggaran sebesar Rp 6,84 Triliun
    • Dukungan lainnya dengan anggaran sebesar Rp 2,95 Triliun
  • Dengan pagu anggaran tahun 2020 untuk mencapai target penyesuaian pagu indikatif tahhun 2020 dalam bidang bina marga dengan pagu anggara sebesar Rp 42,95
  • Target penyesuaian pagu indikatif tahun 2020 untuk bidang penyediaan perumahan dengan pagu Rp 8,48 Triliun, yaitu:
    • Rumah khusus dengan anggaran sebesar Rp 0,47 Triliun
    • Rumah susun dengan anggaran sebesar Rp 3,14 Triliun
    • Rumah swadaya dengan anggaran sebesar Rp 4,36 Triliun
    • Prasarana dan sarana umum (PSU) rumah umum dan komersil dengan anggaran sebesar Rp 0,20 Triliun
    • Dan dukungan lainnya dengan anggaran sebesar Rp 0,31 Triliun
  • berdasarkan keterangan presiden aras RUU APBN tahun 2010 beserta nota keuangan dalam siding paripurna DPR RI pada tanggal 16 Agustus 2019, pagu anggaran Kementerian PUPR tahun 2020 sebesar Rp 120,21 Triliun.
    • Penanganan infrastruktur jalan sebesar Rp 28,9 Triliun
    • Dalam pembangunan jalan sepanjang 837,1 Km dengan anggaran sebesar Rp 8,94 Triliun.
    • Pemeliharaan rutin jalan sepaanjang 40.807 Km dengan anggaran sebesar Rp 2,85 Triliun antara lain jalan utama lintas timurSumatera dan lintas pantura Jawa.
  • Dukungan Kementerian PUPR tahun 2020 dalam layanan manajemen sebesar Rp 520 Miliar, Pengawasan sebesar Rp 111,7 Miliar, pengembangan inovasi Rp 452,1 Miliar, pembiayaan infrastruktur sebesar Rp 263,8 Miliar, pembinaan kontruksi Rp 725,5 Miliar, penguatan SDM sebesar Rp 525,5 Miliar dan perencanaan sebesar Rp 199,4 Miliar
  • Dalam program pembangunan infrastruktur PUPR tahun 2020 mendukung 4 KSPN prioritas dan KPPN:
    • Danau Toba dengan anggran sebesar Rp 1.719 Miliar
    • Borobudur dengan anggaran sebesar Rp 1.447 Miliar
    • Labuan Bajo dengan anggaran sebesar Rp 822,6 Miliar
    • Mandalika dengan anggaran sebesar Rp 465,6 Miliar
    • Manado-Bitung-Likupang dengan anggaran sebesar Rp 440,2 Miliar
  • Dalam program pembangunan infrastruktur PUPR tahun 2020 dalam mendukung PON 20 Papua sebesar Rp 780,5 Miliar sudah termasuk dari tambahan anggaran sebesar Rp 317 Miliar:
    • Bidang sumber daya air dengan anggaran sebesar Rp 35 Miliar
    • Bidang bina marga dengan anggaran sebesar Rp 282 Miliar
    • Bidang cipta karya dengan anggaran sebesar Rp 463,5 Miliar
  • Kementerian PUPR mendapatkan tugas baru, dalam program pembangunan Infrastruktur PUPR tahun 2020 dalam mendukung pendidikan dengan total dukungan sebesar Rp 4,418 Miliar dan pembangunan pasar total dukungan sebesar Rp 1,586 Miliar. Untuk pembangunan pasar sebesar Rp 1.586 Miliar untuk pemabngunan 21 pasar dan Untuk prasarana pendidikan rehabilitasi sebanayk 1.075 sekolah, 100 madrasah di 25 provinsi dan pembangunan 8 perguruan tinggi keagamaan islam negeri, UII, IAIN, Batusangkar, Babel, Lhokseumawe, Palangkaraya, Gorontalo, UIN Mataram, dan Alaudin Makasar.

Pemantauan Rapat

Berikut merupakan respon anggota terhadap pemaparan mitra:

Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan