Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan

Dana EMIS dan SIMPATIKA — Komisi 8 DPR-RI Audiensi dengan Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Indonesia

Tanggal Rapat: 25 Sep 2018, Ditulis Tanggal: 2 Jul 2020,
Komisi/AKD: Komisi 8 , Mitra Kerja: Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Indonesia

Pada 25 September 2018, Komisi 8 DPR-RI mengadakan Audiensi dengan Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Indonesia mengenai Dana EMIS dan SIMPATIKA. Audiensi ini dibuka dan dipimpin oleh Marwan Dasopang dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa dapil Sumatera Utara 2 pada pukul 13:37 WIB dan dinyatakan terbuka untuk umum. (Ilustrasi : JejakParlemen.id)

Pemaparan Mitra

Berikut merupakan pemaparan mitra:

Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Indonesia
  • Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Indonesia mendapatkan informasi bahwa Dana EMIS sebesar 75 Miliar per tahunnya.
  • Perhimpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Indonesia memohon agar semua peka kepada pemangku kebijakan.
  • Menurut info, madrasah swasta sulit mendapat akses bantuan. Untuk madrasah negeri ada anggapan DIPA per tahun.
  • Madrasah swasta sulit mendapat bantuan, sedangkan proposal sudah dibuat.
  • Tugas utama guru adalah mendidik peserta didik. Sangat ironis di Kabupaten Garut, seorang pejabat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyatakan bahwa guru honorer illegal untuk mengisi buku rapor.
  • Belum ada kebijakan Pemerintah Daerah dan Pemerintah Pusat yang berkeadilan bagi guru madrasah.
  • Guru berhak mendapat pendapatan di atas minimum dan kesejahteraan sosial.
  • Status guru Pendidikan Profesi Guru (PPG) nilainya hanya 1,5 Juta/bulan. Tunjangan sertifikasi masih ada yang dipotong pajak.
  • Guru inpassing adalah guru yang bukan Pegawai Negeri Sipil (PNS), tetapi gajinya setara dengan Pegawai Negeri Sipil (PNS), namun tidak mendapat pensiun.

Pemantauan Rapat

Berikut merupakan respon anggota terhadap pemaparan mitra:

Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan