Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Follow us:   
Kontak kami:    kontak@wikidpr.org
Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan

Pendalaman Rencana Kerja Anggaran (RKA) Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) 2018 — Komisi 8 DPR RI Rapat Dengar Pendapat dengan Dewan Pengawas dan Kepala Badan Pelaksana BPKH

Tanggal Rapat: 21 Nov 2017, Ditulis Tanggal: 26 Oct 2020,
Komisi/AKD: Komisi 8 , Mitra Kerja: Yuslam Fauzi, Ketua Dewan Pengawas BPKH

Pada 21 November 2017, Komisi 8 DPR RI mengadakan Rapat Dengar Pendapat dengan Ketua Dewan Pengawas dan Plt. Kepala Badan Pelaksana BPKH tentang pendalaman Rencana Kerja Anggaran 2018. Rapat dipimpin dan dibuka oleh Noor Ahmad dari fraksi Golongan Karya (Golkar) dapil Jawa Tengah 2 pukul 10:57 WIB. (ilustrasi: bpkh.go.id)

Pemaparan Mitra

Berikut merupakan pemaparan mitra:

Anggito Abimanyu, Plt. Kepala Badan Pelaksana BPKH
  • Ada kemungkinan dana terhambat dan anggaran yang ada sebagai antisipasi untuk melakukan kegiatan di 2018.
  • Badan pelaksana sedang membuat peraturan pemerintah dan SOP serta rekrutmen SDM, lalu juga IT.
  • Selain itu, badan pelaksana juga mempersiapkan virtual account, akad wakalah dan ibadah haji dana simpanan.
  • Badan pelaksana telah mengalokasikan investasi langsung mulai 2018. Selanjutnya, BPKH melakukan sosialisasi baik dalam maupun luar negeri serta menjalin hubungan baik dengan mitra di Arab Saudi.
  • Badan pelaksana mengusulkan BPIH yang baru dan juga memiliki sistem keuangan pelaporan internal program kemaslahatan. Program kemaslahatan dari dana abdi umat sebesar Rp3 Triliun.
  • Risiko yang akan dihadapi adalah (1) memantau status pengembangan keuangan haji dari Kementerian Agama RI ke BPKH; (2) mengajukan status BPKH sebagai satker atau persetujuan uang muka.
  • BPKH mengajukan Rp62 Miliar untuk dimanfaatkan selama tiga bula program prioirtas. Investasi diperlukan dana untuk kajian.
  • Program 2017 masih terus dilakukan dan berfokus pada hal peraturan. BPKH pastikan seluruh program 2017 selesai pada tahun ini.

Yuslam Fauzi, Ketua Dewan Pengawas BPKH
  • Adanya kemungkinan penundaan penyerahan aset atau dana dari kementerian.
  • Soal renstra di 2018, belum ada investasi langsung namun dewas melihat bahwa badan pelaksana BPKH telah mencanangkan beberapa usul.
  • Dewas telah melakukan review dan telah disetujui oleh badan pelaksana BPKH. Selain itu, implementasi 2017 sudah on-track.

Pemantauan Rapat

Berikut merupakan respon anggota terhadap pemaparan mitra:

Rangkuman Terkait

Komisi / Alat Kelengkapan Dewan